Waktu Baca: < 1 menit

Terkini – Yayasan Bentara Wacana Muntilan melakukan doa bersama secara internal untuk kesembuhan David Latumahina. Hal ini disampaikan perwakilan Yayasan Bentara Wacana Muntilan, Ong Thiam Ien kepada perwakilan Pakbob.id. Masyarakat Muntilan, khususnya Karang Watu, yang menjadi tempat tinggal dan bermain David semasa kecil juga mendoakan kesembuhan David.

Untuk diketahui, Yayasan Bentara Wacana Muntilan merupakan sekolah yang menjadi tempat David menghabiskan masa TK dan SDnya. Di sekolah ini, David dikenal sebagai pribadi yang ceria dan pandai memimpin.

Terkait kondisi David sendiri, dikabarkan bahwa David belum pulih seutuhnya dan dalam keadaan koma. Perlu waktu yang lama bagi David hingga ia  bisa sembuh. Namun, progress sekecil apapun tetap dihargai karena merupakan sebuah bentuk anugerah dan mukjizat dari Tuhan.

Sementara itu, dua tersangka pelaku pengeroyokan yaitu Mario Dandy dan Shane Lukas telah ditahan di Polda Metro Jaya dan segera diproses. Mereka berdua terancam hukuman berat.

Akibat perbuatan Mario Dandy dan Shane Lukas, masyarakat menunjukkan kegeramannya dan meminta pihak kepolisian bertindak adil.

Apalagi, dalam acara press release, Mario Dandy dan Shane Lukas terlihat tidak menyesal. Kini mereka berdua menjadi ikon psikopat muda yang banal dan melakukan kekerasan sadis hanya untuk alasan remeh temeh.

Kami segenap kru Pakbob.id menyesalkan hal seperti ini bisa terjadi dan berharap tindakan tegas dari pihak kepolisian setegas tegasnya.

Baca juga :
KPK Ceroboh Blokir Rekening Penjual Burung, Masyarakat Merasa Resah

After Hitting and Kicking A 15 Year Old Boy Until Passed Out, Mario Dandy Performed Cristiano Ronaldo’s Celebration

Negara Preman (?) Telah Memangsa David, Warga Muntilan Yang Bisa Jadi Tokoh Besar dan Bertalenta . . .

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini